EksposisiNews, Jakarta – Samsung Electronics Co., Ltd resmi meluncurkan kampanye regional #TeamUnstoppable, yang bertujuan untuk mengajak Gen Z dan Milenial di Asia Tenggara untuk melampaui batasan dan mengejar passion mereka. Kegiatan ini selaras dengan visi Samsung untuk menginspirasi dunia dengan inovasi dan menciptakan masa depan baru, dimana #TeamUnstoppable bisa menjadi ajang bagi generasi muda yang memiliki motivasi yang sama untuk berbagi kisah inspiratif mereka dan menyemangati anak muda lain untuk melakukan hal positif.
Film dari kampanye terbaru ini menampilkan perwakilan lima individu muda inspiratif yang menghadapi berbagaitantangan dalam menekuni passion demi mencapai kesuksesan besar mereka. Mereka adalah Imran Aqil dari Malaysia, Margielyn Didal dari Filipina, Jacob Julian Lau dari Singapura, Sarnt Sunbeary dari Thailand, dan Truong Mỹ Anh dari Vietnam. Ajang ini juga merupakan bagian dari kampanye #LampauiBatasmu di Indonesia.
“Asia Tenggara merupakan rumah bagi para individu muda kreatif yangterus-menerus menghadapiberbagai tantangan dalam mendefinisikan kembali norma yang ada saat ini dan menciptakan peluang baru bagi generasi mereka. Sebagai digital natives, Gen Z dan Milennial ini mahir menggunakan kekuatan teknologi dan media sosialdalam mengekspresikan diri mereka,” kata Olivier Bockenmeyer, Regional Corporate Marketing Head, Southeast Asia and Oceania at Samsung Electronics.
Samsung Electronics Co., Ltd menginspirasi dunia dan membentuk masa depan dengan ide-ide dan teknologi transformatif. Perusahaan ini mendefinisikan ulang dunia televisi, ponsel pintar, wearable, tablet, peralatan digital, sistem jaringan, dan semikonduktor, fondry dan solusi LED.