Eksposisi News, Banyuwangi – Dalam mendukung perkembangan Industri Makanan dan Minuman (Mamin) di masa pandemi ini,Krista Exhibitions kembali menyelenggarakan pameran virtual berskala internasional atas enam sektor industri pada 22-26 Juni 2021 ini. Sebanyak 150 perusahaan, baik dari lokal maupun internasional dengan lebih dari 30 pelaku UMKM yang akan ikut mempromosikan produknya.

Daud D. Salim, CEO Krista Exhibition dalam paparannya di hari Kamis (17/06/2021) mengatakan “ Pandemi yang telah berlangsung lebih dari setahun ini, telah mengubah kehidupan manusia di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Mulai dari pembatasan aktivitas operasional sektor bisnis, hingga masyarakat yang dipaksa untuk beradaptasi dengan keadaan baru. Hal ini mengubah gaya hidup masyarakat di berbagai sektor industri, termasuk industri makanan dan minuman”.

Ia menjelaskan, “ industri Mamin diperkirakan masih menjadi salah satu sektor yang diandalkan sebagai penopang pertumbuhan manufaktur dan ekonomi nasional pada 2021. Para pelaku industri ini  harus kreatif untuk tetap menjalankan usaha”.

Menurutnya, “ salah satu usaha yang dapat dilakukan pelaku industri ini adalah memanfaatkan teknologi digital untuk beradaptasi di kondisi new normal, yang mengharuskan physical distancing dan adaptasi perubahan pola-pola marketing dengan melakukan transisi dan mengalihkan penjualannya secara online. Oleh sebab itu, dapat memanfaatkan dan meningkatkan penjualan lewat e-comerce”, tambahnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini