Agenda dan Peristiwa

Caca Rayborn Ajak Kerjasama Artis Indonesia & Malaysia Agar Silahturahmi Terjalin Baik

Sukses bisnis di bidang cosmetics dan kecantikan, Caca Rayborn tak melupakan dunia nyanyi yang telah membesarkan namanya. Bahkan, rencananya ia akan mengajak kerja sama untuk artis-artis Indonesia dan Malaysia untuk meramaikan antar dua negara agar silahturahmi dua negara lebih terjalin baik dan saling sayang-menyayangi satu sama lain.

Caca Rayborn termasuk artis penyanyi muda dan pencipta lagu berbakat yang telah memberi warna pada blantika musik Indonesia. Dalam setiap lagu yang disenandungkan ia ciptakan sendiri lagunya, diproduseri sendiri dan juga dipromosikan dengan budget sendiri. Bisa dibilang Caca memang multitalenta dari nyanyi kemudian terjun ke bisnis.

Caca Rayborn Ajak Kerjasama Artis Indonesia & Malaysia Agar Silahturahmi Terjalin Baik 1

“Awalnya sebab saya ingin menambah wawasan di bidang bisnis, terutama cosmetics, “ kata Caca Rayborn menuturkan awal ketertarikannya berbisnis, kepada awak media, Senin (3/2/2020).

Artis berdarah campuran Indonesia dan Malaysia itu. menerangkan perihal bidang bisnis yang sekarang digelutinya sejak pertengahan awal 2019. “Bisnisnya di bidang cosmetics dan kecantikan, “ terang pemilik nama lengkap Seroja Sartika Rayborn ini.

Selama menggeluti bisnis, Caca mengaku punya banyak pengalaman bertemu dengan orang-orang yang luar biasa. Adapun, pengalamannya yang sangat berkesan, Caca menyebut, di antaranya, pertama, dalam bidang pengurusan dokumentasi jadi lebih mudah, kedua, banyak bertemu dengan owner-owner produk yang berkualitas dan ketiga lebih banyak mendapatkan teman lebih jadi family.

Menjalani sebuah pekerjaan tentu ada suka-dukanya. Begitu juga Caca mengaku punya suka dukanya selama mengeluti bisnis. “Hahaha, salah satunya itu dalam menghadapi client yang rewel dan banyak maunya. Biasanya pengusaha-pengusaha ini semakin famouse produk-nya semakin banyak maunya, “ ucap Caca terbahak.

“Kalau sukanya jadi lebih banyak jalan-jalan ke berbagai negara, yakni Malaysia, Indonesia, China, Thailand, “ imbuh Caca tampak begitu sangat bahagia.

Harapan Caca, ia dapat menjalin kerja sama lebih baik dari negara-negara luar yang ingin masuk produk ke Indonesia. “Sebab bagi saya jika saya membantu ke dua negara dapat bekerja sama, secara tidak langsung saya juga membantu menambah income pendapatan negara dan juga pastinya menambah income pribadi lebih baik lagi, “ papar Caca penuh percaya diri.

Saat ditanya, lalu bagaimana dunia nyanyi, apakah ditinggalksn atau hanya sekedar selingan? Dengan tenang penuh keyakinan, Caca memberikan jawaban, “Kalau nyanyi sih masih, tapi terkadang dibatasi untuk masa-masa yang tertentu, disebabkan schedule kerja selalu bertabrakan. “

Karena itu, Caca mengaku masih ada obsesi dalam dunia nyanyi. “Yang jelas masih ada, bahkan saya mencipta lagu baru berjudul ‘Cinta Pertama’ dan religi berjudul ‘Sujud’ yang rencananya akan buat video clip baru di Malaysia sambil nanti kita mau memperkenalkan tempat-tempat touring yang paling best di Pulau Penang dan doakan lagunya succes dan banyak dapat suport dari teman-teman se-Indonesia dan Malaysia, “ tegas Caca.

Caca menyampaikan dirinya punya banyak rencana untuk dunia nyanyi yang telah membesarkan namanya. “Sebab rencana-nya kita nanti mau ajakin kerja sama untuk artis-artis Indonesia dan Malaysia untuk meramaikan antar dua negara agar silahturahmi dua negara lebih terjalin baik dan saling sayang-menyayangi satu sama lain, “ pungkas Caca sumringah.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version